Senin, 18 Agustus 2014

Pada laga pembuka Liga Primer Inggris Musim 2014/2015 tidak semua tim papan atas bisa mendapatkan kemenangan. Hal tersebut dirasakan oleh Manchester United yang dikalahkan Swansea City dengan skor 1-2. Padahal Manchester United lebih diunggulkan daripada Swansea City, mengingat Pelatih baru mereka Van Gaal telah membawa hasil positif pada pra musim ini, apalagi beberapa waktu yang lalu Van Gaal telah membawa Manchester United meraih trofi International Champions Cup 2014 dengan mengandaskan Liverpool 3-1 di final. Namun keberuntungan tersebut tidak terjadi bagi Manchester United pada laga pembuka Liga Primer Inggris Musim 2014/2015, mungkin mereka masih dalam euforia atas trofi International Champions Cup 2014 beberapa waktu yang lalu sehingga lengah.


Sumber gambar: www.premierleague.com
Ada yang bilang laga kemenangan laga pembuka akan membuat tim semakin percaya diri, namun ada juga kekalahan di laga pertama akan melecut semangat untuk bangkit pada laga-laga berikutnya.


Manchester City mungkin menjadi tim paling bahagia pada laga pembuka Liga Primer Inggris Musim 2014/2015 karena menang dengan skor 2-0 atas Newcastle United. Hal tersebut tentu saja bisa menjadi awal yang baik untuk mempertahankan memiliki jumlah gol terbanyak sebagaimana musim 2013/2014 yang lalu. Pada musim 2013/2014 yang lalu Manchester City adalah tim yang paling subur. Saat ini Manchester City menempati peringkat pertama, dan akan kandas menjadi peringkat pertama pada pembuka Liga Primer Inggris Musim 2014/2015 jika besok pagi Chelsea bisa menang atas Burnley dengan selisih gol 3.

Liverpool masih beruntung karena hampir saja Southampton mengimbanginya dengan perlawanan yang cukup ketat, hingga akhirnya skor tetap 2-1 hingga pluit berakhir. Sedangkan Manchester United mungkin akan menjadi satu-satunya tim papan atas yang mengalami kekalahan jika besok pagi Chelsea bisa menang atas Burnley.

Berikut ini hasil laga pembuka Liga Primer Inggris Musim 2014/2015:
Manchester United 1-2 Swansea City
Leicester 2-2 Everton
QPR 0-1 Hull City
Stoke City 0-1 Aston Villa
West Bromwich Albion 2-2 Sunderland
West Ham United 0-1 Tottenham Hotspur
Arsenal 2-1 Crystal Palace
Liverpool 2-1 Southampton
Newcastle United 0-2 Manchester City


Burnley vs Chelsea ( belum bermain).
---
Upadte 19 agustus 2014: Chelsea menang atas Burnley 3-1, sehingga Chelsea berhak menjadi pemuncak klasemen.

0 komentar:

Posting Komentar